Pada tanggal 19 September 2024 Berlokasi di SMK Pertiwi Kuningan, Jawa Barat, inisiatif ini bertujuan untuk membantu sekolah-sekolah yang mengalami keterbatasan dana dan listrik, agar dapat memiliki laboratorium komputer dengan spesifikasi tinggi namun tetap efisien dalam penggunaan daya.
Didukung Intel Corporation, PT Indo Mega Vision (GEAR Computer) dan meresmikan kelas laboratorium IDV pertama di Indonesia.
Teknologi intel Intelligent Desktop Virtualization atau yang disingkat IDV, saat ini diterapkan oleh produk dari GEAR Computer yaitu GEAR Vlab.
GEAR Vlab memberikan sebuah revolusi dalam laboratorium komputer khususnya di dunia pendidikan yang memberikan efisiensi dengan teknologi terkini hingga dapat memaksimalkan dan meningkatkan kompetensi siswa.
Dengan teknologi IDV ini, 1 lab komputer yang tadinya membutuhkan sedikitnya 16 komputer untuk 16 siswa sekarang bisa dihemat hanya dengan menggunakan 4 komputer dan 1 server saja. Bahkan para siswa bisa menggunakan Operations System yang berbeda beda sesuai dengan kebutuhan mereka.
“GEAR Vlab adalah hasil riset bertahun tahun yang kami lakukan bersama Intel Corporation. Solusi ini diharapkan menjadi solusi terbaik untuk kebutuhan komputer di sekolah sekolah, terutama yang memiliki anggaran terbatas terutama di biaya listrik yang pasti akan terus naik tiap tahunnya. ” ujar Sugiyanto Sutikno selaku Managing Direktur PT Indo Mega Vision.
Dengan teknologi virtualisasi dari Intel dan dukungan perangkat keras dari GEAR Vlab akan mendukung kegiatan belajar siswa karena telah dilengkapi dengan digital library, interactive learning, video pembelajaran hingga ujian dan soal untuk siswa. Sedangkan keuntungan untuk sekolah yang mengimplementasi, akan menghadirkan solusi yang tidak hanya meningkatkan efisiensi pendidikan tetapi juga sekolah dapat menghemat biaya pengadaan dan operasional karena bisa memangkas konsumsi listrik hingga 60% sampai dengan 70%.
Sebagai bagian dari komitmennya untuk mendukung transformasi pendidikan di Indonesia, PT Indo Mega Vision memberikan hibah satu set perangkat Gear Vlab — satu server, empat host, enam belas client— kepada SMK Pertiwi di Kuningan, Jawa Barat. Harapan kami, siswa dan tenaga pengajar di sekolah tersebut dapat merasakan manfaat langsung dari teknologi IDV,” ungkap Sugiyanto Sutikno.
Dalam mengembangkan lab ini, PT Indo Mega Vision memberikan hibah satu set perangkat GEAR Vlab satu server, empat host, enam belas client— kepada SMK Pertiwi di Kuningan, Jawa Barat.
Kepala SMK Pertiwi Kuningan Dea Ariana Vamitrianto, sangat berterimakasih atas kepercayaan ini. “Memang harus kita segera sadari, teknologi ibarat arus deras, yang mustahil dicegah. Kuncinya, kita pahami, kita kendalikan, dan kita manfaatkan,” tandas Dea Ariana Vamitrianto.
Kabid Pembinaan Disdikprov Jabar Edi Purwanto mengakui konteks SMK tengah trend. Hampir semua bantuan menuju SMK, lari ke vocational. Ini sesuai konsep vocational, yang harus didukung industri. Tanpa dukungan itu, SMK bukan apa apa.
“Maka komponen industri, terimakasih,” ucap Edi Purwanto.
Harapannya, siswa dan tenaga pengajar di sekolah tersebut dapat merasakan manfaat langsung dari teknologi IDV.